Komitmen Relawan Jurnal Indonesia untuk terus membantu pengelola jurnal di seluruh Indonesia diwujudkan melalui program Belajar OJS yang dilaksanakan setiap akhir pekan.
Diikuti oleh ratusan peserta yang tergabung dalam perangkat webinar Zoom dan kanal Youtube, kegiatan ini dipandu oleh Zulidyana D Rusnalasari, M. Hum dan Utama Alan Deta, S.Pd., M.Pd., M.Si. selaku narasumber.
Diawal kegiatan, moderator mengajak kepada seluruh peserta berdoa agar bencana pandemi covid-19 ini segera berakhir. Selanjutnya beliau mempersilahkan narasumber untuk menyampaikan materi Akreditasi Jurnal.
Materi mengenai akrediatasi jurnal yang disampaikan adalah Sinta 2.0, Arjuna 3.0, pedoman akreditasi jurnal dan kasus-kasus yang sering ditemui.
Salah satu fungsi portal Sinta adalah untuk menyampaikan kualitas jurnal yang ada di Indonesia. Kualitas tersebut dapat terliaht dari peringkat 1 sampai dengan peringkat 6. Hal tersebut dibuktikan dalam bentuk sitasi, kualitas artikel serta Lembaga pengindeks bereputasi.
Selanjutnya, Narasumber menyampaikan materi mengenai Arjuna mulai dari tahap persiapan sampai dengan penilaian. Tahapan tersebut dapat dilakukan pengelola jurnal dengan melakukan registrasi, mengisi borang akreditasi dan evaluasi diri.
Pemateri juga menyampaikan syarat minimal yang harus dipenuhi pengusul berupa; artikel yang berkualitas, dewan penyunting mitra berstari yang berpengalaman, terbit teratur, memiliki E-ISSN, dikelola secara daring serta memiliki Digital Object Identifier (DOI).
Setelah penyampaian materi oleh narasumber, moderator mempersilahkan kepada seluruh peserta untuk bertanya. Pertanyaan dapat disampaikan baik secara langsung maupun melalu pesan. Tidak hanya itu, untuk peserta yang tidak dapat bergabung melalui webinar, peserta juga dapat bertanya langsung melalui halaman pesan kanal youtube RJI.
Diakhir sesi, bu Lidya menyampaikan bahwa materi kegiatan ini dapat di unduh pada halaman website https://forum.relawanjurnal.id/. Selain itu, pengelola jurnal juga dapat menanyakan sesuatu serta mengunduh materi lainnya mengenai tata Kelola jurnal.
Diakhir sesi, moderator mengucapkan terima kasih kepada bapak Utama Alan Deta, S.Pd., M. dan seluruh peserta atas partsipasinya. Selanjutnya, moderator meminta kepada seluruh peserta foto Bersama. Terakhir, moderator mengingatkan kepada seluruh peserta untuk dapat mengikuti seluruh sosial media milik RJI agar tidak ketinggalan kegiatan selanjutnya.