Sulawesi Selatan, 16 September 2023 – Pengurus Daerah RJI Sulawesi Selatan sukses menyelenggarakan kegiatan Literasi Jurnal Ilmiah yang dirangkaikan dengan Musyawarah Daerah Pengda Sulawesi Selatan, yang dilaksanakan pada Sabtu, 16 September 2023. Kegiatan Literasi ini mengangkat tema “Akselerasi Peningkatan Akreditasi Jurnal Nasional dan Indeksasi Internasional Bereputasi Scopus”.
Kegiatan ini menghadirkan Dr. Arbain, M.Pd selaku Ketua Umum Pengurus Pusat Relawan Jurnal Indonesia, Prof. Amirullah Abduh, Ph.D selaku Editor In Chief Journal IJOLE Universitas Negeri Makassar Scopus Q1, dan juga Ahsan Yunus, S.H., M.H selaku Editor Journal Harlev Universitas Hasanuddin Scopus Q2 sebagai pemateri. Sebanyak 70 peserta pengelola jurnal ilmiah yang berasal dari berbagai PT di wilayah Sulawesi Selatan hadir mengikuti kegiatan yang diselenggarakan di Universitas Teknologi Akba Makassar dan dibuka langsung oleh Rektor Universitas Teknologi Akba Makassar, Dra. Ratnawati, M.Si. Tidak ketinggalan pula anggota maupun pengurus RJI turut serta dalam menyukseskan kegiatan literasi jurnal ini.
“Kegiatan Literasi Jurnal ini menghadirkan narasumber yang sangat kompeten di bidang pengelolaan dan publikasi nasional maupun internasional karena kedua narasumber ini merupakan editor di jurnal yang telah terindeks Scopus”, ungkap Ketua PD RJI Muh Ilham Bakhtiar dalam sambutannya.
“Peserta yang hadir ini merupakan editor dan editor in chief yang berasal dari berbagai perguruan tinggi di wilayah Sulawesi Selatan, ada yang belum terakreditasi dan ada juga yang sudah terakreditasi sinta 2-5, kami berharap kegiatan ini dimanfaatkan dengan baik oleh peserta agar mendapatkan wawasan yang tepat dalam meningkatkan kualitas pengelolaan jurnalnya di masing-masing perguruan tinggi”, lanjut Ilham Bakhtiar yang juga Wakil Ketua I Pengurus Pusat RJI.
Dr. Arbain M.Pd selaku Ketua Umum Pengurus Pusat RJI hadir secara langsung menyampaikan bahwa saat ini Anggota RJI tersebar di berbagai daerah dan terus aktif dalam melaksanakan kegiatan.
“Alhamdulillah kawan-kawan yang ada di RJI terus memberikan kontribusi di daerah terkait pengelolaan jurnal bahkan di akhir juli kemarin kita laksanakan di semarang terkait pengelolaan jurnal berstandar internasional, dan kali ini berlanjut ke pengda Sulawesi Selatan yang kami lihat animo peserta pelatihan sangat besar untuk hadir di event-event yang dilaksanakan oleh teman-teman rji Sulawesi Selatan”, tutur Dr. Arbain.
Pada Sesi Siang, dilanjutkan kegiatan Musyawarah Daerah (MUSDA) Pengda RJI Provinsi Sulawesi Selatan yang bertujuan untuk mendengarkan laporan pertanggung jawaban pengurus RJI Sulawesi Selatan periode 2021-2023 yang diketuai oleh Muh. Ilham Bakhtiar. S.Pd., M.Pd.
Hasil Musda menetapkan Akbar Iskandar, S.T., M.Pd., M.T sebagai Ketua Terpilih yang dilakukan secara kekeluargaan namun penuh mufakat langsung di forum MUSDA, kemudian Amirullah, M.Pd selaku Wakil Ketua, Nurfardiansyah, M.Kes sebagai Sekretaris, Muh Amran, M.Pd selaku Wakil Sekretaris dan Bendahara Dr. Nani Harlinda serta Wakil Bendahara Janisa Pascawati L.S.Sos,.M.I.Kom.
“Saya berharap Pengurus baru dapat membersamai para pengelola jurnal yang ada di Sulawesi Selatan”, ujar Dr Arbain.
Selain itu beliau juga menyampaikan bahwa Sulsel merupakan salah satu provinsi besar dengan jumlah Perguruan Tinggi yang banyak di Indonesia, demikian pula dengan keberadaan jurnal-jurnalnya. Sehingga ia berharap agar pengurus RJI Sulsel semakin rutin dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan latihan dan workshop serta pendampingan, baik secara luring maupun daring.
“Pengurus RJI Sulawesi Selatan kini telah memiliki banyak pengurus dan anggota, kedepan Pengurus harus banyak turun ke kampus-kampus untuk melihat apa yang dibutuhkan dalam pengemnangan jurnalnya, apa harapan dan kebutuhan pengelola jurnal, hal ini menjadi dasar dalam pengembangan program kedepan”, ungkap Ilham Bakhtiar selaku Demisioner Ketua Pengda Sulsel.
“RJI ini Rumah Kita, jagalah RJI ini. Jadikan RJI sebagai wadah pengembangan kompetensi yang dimiliki, untuk berbagi berbagai hal kepada pengelola jurnal di seluruh Indonesia secara umum dan secara khusus di Sulawesi selatan. Teman-teman pengurus yang baru, mari jadikan RJI ini sebagai rumah kita, karena dengan dinamika yang ada, akan tumbuh rasa persaudaraan dan kekeluargaan di dalamnya, bukan malah berselisih paham dan mengkotak kotakkan. Dengan menjadikan RJI sebagai Rumah kita, RJI akan tumbuh berkembang melalui pendampingan pengelolaan jurnal dan publikasi yang baik di bawah bimbingan dan koordinasi yang baik antar pengurus didalamnya”, lanjut Ilham Bakhtiar saat menyampaikan harapannya.
RJI Berbagi, Giatkan Publikasi!