Sebagai salah satu organisasi nirlaba yang concern pada dunia akademik utamanya pada tata Kelola jurnal dan publikasi ilmiah, Relawan Jurnal Indonesia, per Juli 2020 telah resmi menjadi salah satu asosiasi yang terdaftar sebagai Member Organization ORCID.
ORCID sendiri merupakan organisasi nirlaba yang didukung oleh komunitas global dan para anggota organisasi yang ada di dalamnya. Dianataranya adalah organisasi penelitian, penerbit, donator/ penyedia dana, asosiasi profesional, dan pemangku kepentingan lainnya dalam ekosistem penelitian yang lebih luas dan lintas negara.
Salah satu manfaat yang didapatkan oleh anggota dari asosiasi tersebut dengan menjadi “member organizations” adalah rekognisi profesionalitas dan kontribusi kreatif.
Hal ini tentu saja akan membawa dampak positif dan produktif, terutama dalam penggalangan dukungan dalam penelitian mereka, sebagai penulis. Pun demikian sebagai reviewer artikel ilmiah dan juga dukungan ini akan mendukung jenjang karir para anggota organisasi.
Selanjutnya, ORCID jelas memberikan dampak secara langsung dengan menjadikan para angora RJI membuat rekognisi yang lebih signifikan sebagai peneliti maupun cendekiawan yang diakui global. Sebagai Anggota RJI, peluang untuk memperbanyak dan memperluas konekstivitas dengan member organisasi lainnya dalam ORCID akan lebih mudah, terutama dalam membuat atau merancang aktivitas professional mereka.
Menjadi organisasi yang tergabung dalam ORCID memungkinkan para anggota RJI untuk memantau dan mengoptimalkan semua informasi dan detail professional mereka sebagai cendekiawan/peneliti dengan aman dan terintegrasi (ABN).