Membangun Semangat Publikasi, RJI Sulsel adakan TOT bagi Pengelola OJS Dirangkai Buka Puasa Bersama di Kampus Unitama

Relawan Jurnal Indonesia (RJI) Provinsi Sulawesi Selatan menggelar Training of Trainers (TOT) bagi sejumlah pengelola jurnal ilmiah berbasis OJS yang dirangkai dengan Buka Puasa Bersama pada Senin, 18 Maret 2024. Pelatihan ini dilaksanakan di Aula Universitas Teknologi AKBA Makassar dan dibuka langsung oleh Ibu Rektor: Asnimar, S.Kom., M.Kom.

TOT ini menghadirkan 3 orang pembicara mereka merupakan praktisi OJS yang sudah matang di bidangnya masing-masing antara lain: (1) Muh Ilham Bakhtiar, mantan ketua RJI Sulsel periode 2021 – 2023 yang saat ini menjabat Wakil Ketua Umum Pusat RJI. (2) Rizal Bakri, M.Si. Supervisor RJI, Founder Losari Digital dan juga staf pengajar pada Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Bongaya, Makassar. (3) Hartoto, pengurus RJI Sulsel yang juga staf pengajar pada Departement PGSD Universitas Negeri Makassar bidang Teknologi Pendidikan.

Rektor UNITAMA, Asnimar mengatakan bahwa “pada dasarnya kami sangat senang dan menyambut baik kegiatan TOT yang dilaksanakan oleh RJI Provinsi Sulsel ini, dan ini bukan hal baru buat kami. Pada masa sebelum Akbar Iskandar menjadi Ketua, Unitama sudah sering kali menjadi fasilitator berbagai kegiatan RJI Sulsel, dan alhamdulillah pada kali ini kami rangkai dengan acara Buka Puasa Bersama. Apa yang menjadi konsen RJI untuk menggiatkan publikasi semoga dapat terwujud khususnya di wilayah Provinsi Sulsel dan ini menjadi poin penting bagi Unitama dalam asesment akreditasi perguruan tinggi”.

Kegiatan TOT ini dihadiri oleh wakil ketua pengurus pusat RJI, Dewan Pengawas, Ketua Pengurus Daerah RJI Sulsel, wakil ketua, sekretaris, bendahara dan sejumlah pengelola OJS jurnal ilmiah lingkup sulsel. Di samping Rektor, juga turut hadir sejumlah pejabat Unitama antara lain: Wakil Rektor 1 bidang Akademik, Warek-2, Warek-3 para kepala bagian dan sejumlah Dosen.

Dalam sambutannya Dr. Akbar Iskandar, M.Pd.M.I.Kom. mengatakan bahwa kegiatan TOT ini adalah kegiatan awal yang kami laksanakan pasca pelantikan dan Rapat Kerja Desember 2023 lalu. Alhamdulillah kami mengundang kurang lebih 20 pengelola jurnal ilmiah dan 3 pemateri yang ahli di bidangnya masing-masing. Pertama, Rizal Bakri, supervisor RJI, membahas tentang Manajemen Tata Kelola OJS-3. Ia mengelaborasi lebih jauh teknis persiapan pengelolaan dari awal author mensubmit artikelnya hingga ke tahap publish.

Berikutnya Muh Ilham Bakhtiar, M.Pd. membawakan materi Persiapan Akreditas Jurnal Ilmiah yang mengulas berbagai tahapan yang dihadapi pengelola jurnal dalam asesmen akreditasi hingga dapat mencapai jenjang lebih tinggi SINTA-2 bahkan scopus. Dalam penjelasannya ia mengulas kekurangan jurnal JUPITER Universitas Hasanuddin yang saat ini belum terakreditas hingga nantinya dapat terakreditasi Sinta-4 bahkan Sinta-3.

Materi terakhir dibawakan oleh Hartoto, M.Pd., Staf Pengajar PGSD UNM Makassar ini menguraikan kendala-kendala yang dihadapi oleh pengelola Jurnal Online khususnya OJS-3. Training of Trainers ini pun dipandu moderator Dr. Amran, M.Pd. dari Universitas Negeri Makassar.

Pada sesi akhir Rektor Unitama menyampaikan rasa bangga dan terima kasih pada Ketua RJI Sulsel dan pengurusnya yang telah memberi kepercayaan pada Unitama menjadi tempat penyelenggaraan kegiatan TOT ilmiah ini. Ia pun menghaturkan permohonan maaf, jika dalam penyelenggaraan acara ini terdapat kekeliruan. TOT ini pun ditutup dengan Dzikir sholawatan buka puasa yang dipimpin oleh Ustadz. Dr. Ir. Ramlan Mahmud, Dewan Pengawas RJI Pusat.

Share:

On Key

Most Popular Posts