Giatkan Pengelolaan Jurnal Berbasis Elektronik di Sulawesi, RJI Sulawesi Tengah Resmi Dibentuk

Sebagai perwujudan fungsi Tridharma Perguruan Tinggi oleh dosen, dua diantaranya ialah melaksanakan penelitian dan mempublikasikan hasil pemikiran melalui publikasi ilmiah. Di era teknologi seperti sekarang, Jurnal digital (e-journal) yang dikelola melalui aplikasi Open Journal System (OJS) telah menjadi sarana untuk mempublikasikan hasil penelitian pada lingkup yang lebih luas. Hal ini tentunya diharapkan dapat meningkatkan reputasi dan referensi dari para penulis, utamanya dalam berbagai permasalahan yang ada di Indonesia untuk pengembangan ilmu pengetahuan. Sitasi karya ilmiah Dosen, akan meningkat apabila artikel tersebut terpublikasi dan terindeks (paling tidak di Google Scholar dan SINTA), selain meningkatkan peringkat SINTA Perguruan Tinggi, juga dapat mengembangkan hasil riset tersebut sebagai materi pengajaran yang selalu update dan berkembang sesuai perkembangan keilmuan dan prakteknya.

Pemerintah telah menerapkan kebijakan mulai April 2016 , bahwa akreditasi jurnal dilakukan secara online melalui sistem ARJUNA, berkenaan dengan hal itu, masih banyak pengelola jurnal yang belum familiar terhadap pengelolaan jurnal elektronik di Perguruan Tinggi khususnya di Sulawesi Tengah. Padahal kebijakan ini perlu respon dan semangat dari perguruan tinggi dan pengelola jurnal untuk segera bertransformasi dalam pengelolaan jurnalnya dari yang dikelola secara manual/ cetak menuju pengelolaan jurnal secara elektronik.

Oleh karena itu kami, yang merupakan gabungan dari berbagai Perguruan tinggi yang ada di Sulawesi Tengah bersama-sama membentuk RJI SULTENG. Sebagaimana yang disarankan oleh Ketua Relawan Jurnal Indonesia (RJI) Pusat yang berkedudukan di Jogyakarta, untuk segera membentuk kepengurusan Koordinator Daerah (Korda) RJI Sulteng. Maka kami telah melakukan pembentukan pengurus Korda RJI Sulteng pada hari ini Sabtu, 06 Mei 2018 bertempat di Kota Palu. Pembentukan tersebut telah bersepakat untuk memilih Ahmad Yani, S.K.M.M.Kes (Dosen Universitas Muhammadiyah Palu) menjadi Koordinator Daerah (korda) RJI Sulteng.

Terima Kasih telah mempercayakan koordinasi daerah melalui Korda RJI Sulawesi Tengah, Insha-allah kedepannya kita sama-sama berjuang untuk mengembangkan Publikasi ilmiah dan membantu para pengelola jurnal untuk mengelola jurnal dengan baik dan profesional, khususnya jurnal yang berbasis Open Jurnal System (OJS) melalui Relawan Jurnal Indonesia (RJI). Sebagai Korda RJI Sulteng terpilih, Ahmad Yani memulai untuk melakukan langkah pertama, yakni agenda untuk mengadakan Workshop Publikasi Ilmiah melalui pengelolaan e-Journal berbasis Open Journal System (OJS) setelah Bulan Ramadhan (Idul Fitri) nanti.

Share:

On Key

Most Popular Posts